Annonexbent

INOVASI PENYARING EMISI PADA KENDARAAN BERMOTOR SEBAGAI SOLUSI ALTERNATIF MENINGKATAN UDARA BERSIH DI KOTA MEDAN

Kondisi udara di dunia bahkan di Indonesia sudah dalam fase mengkhawatirkan. Kota Medan (Indonesia) kini menduduki peringkat keempat sebagai kota paling berpolusi di dunia setelah Ludhiana (India), Lanzhou (Tiongkok) dan Mexicali (Meksiko). Sebesar 60% penyebab utama polusi udara di Indonesia adalah gas buang kendaraan bermotor yang mehasilkan gas CO,HC,CO2 serta gas berbahaya lainnya. Penggunaan filter gas buang kendaraan bermotor untuk kendaraan roda dua di Indonesia belum begitu banyak karena masih terbatas pada mobil penumpang disamping itu angkutan ojek online sudah melebihi kuota dan semakin banyak pengguna sepeda motor. Hal ini semakin meningkatkan polusi di Indonesia , terlebih di kota Medan. Annonexbent  hadir menjadi solusi alternatif untuk menurunkan polusi udara yang disebabkan gas buang kendaraan roda 2 (sepeda motor)


Annonexbent merupakan filter gas buang sepeda motor. Filter Annonexbent terbuat dari daun sirsak dan zeolit (batu putih yang sering dijadikan hiasan di akuarium) mampu menurunkan kadar CO,CO2 dan HC pada hasil gas buang kendaraan bermotor. Annonexbent juga dilengkapi case yang terbuat dari stainless steel karena bersifat tahan dan ringan lama guna melindungi  filter pada case dan menambah nilai modis pada sepeda motor. Selain membuat sepeda motor terlihat modis, Annonexbent juga mampu meredam suara kendaraan bermotor sehingga bunyi dari kendaraan bermotor menjadi lebih halus. Keunggulan Annonexbent yaitu juga bersifat portable yaitu ringan, bisa dilepas dan dipasang sendiri serta mudah dibawa-bawa jadi tidak perlu lagi ke teknisi/bengkel jika ingin melepas/mengganti  filter. Pembuatan filter yang mudah dan harga terjangkau  dengan bahan-bahan yang mudah didapat membuat Annonexbent lebih unggul dibanding filter yang beredar dipasaran.Penggantian Filter juga dapat diganti 6-12 bulan,tergantung pemakaian.  Kini, Annonexbent sudah hadir dalam 3 tipe knalpot standar sepeda motor yaitu jenis Automatic (Vario,Soul,Spin, dll) ,jenis Bebek (Supra X,Revo,Kharisma, dll), dan Kopling/Racing (Vixion,CBR, dll). Annonexbent juga akan diterapkan ke 25 driver ojek online dan mahasiswa untuk penelitian lebih lanjut.